KERINCI, JAMBI - Bulan Ramadhan adalah bulan yang mulia, bulan yang penuh dengan kebaikan dan Keberkahan. Bulan Ramadhan dilaksanakan dengan puasa sebulan penuh oleh seluruh Umat Muslim di seluruh dunia.
Dalam bulan yang penuh berkah ini, PT KMH Bukaka Grup ( PLTA Kerinci) mengajak masyarakat Kabupaten Kerinci untuk saling menguatkan dan mendukung satu sama lain.
Hal ini disampaikan Humas Aslori PT KMH, Rabu (13/3/2024).
Baca juga:
Pemerintah Dukung Pembangunan Gereja
|
Aslori mengatakan bahwa di bulan suci dan penuh berkah ini agar senantiasa meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT. Bulan Ramadhan, bulan dimana amal ibadah pahala nya di lipat gandakan oleh Allah SWT serta bulan dimana seluruh manusia senantiasa bersegera berlomba lomba untuk melakukan amal kebajikan.
“Bulan Suci Ramadhan yang penuh berkah ini, mari kita saling menguatkan dan mendukung satu sama lain dan senantiasa menabur kebaikan hingga melakukan amal kebajikan, ” ungkap Aslori.
Aslori Mewakili Pimpinan, Manager, Staf, dan seluruh Karyawan PT KMH PLTA Kerinci mengucapkan selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1445 H. 2024 M.